“Pentingnya Menjaga Hafalan Al-Qur’an”
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh... Al-Qur’an adalah qalam Allah Subhanahu wa Ta’ala, Al-Qur'an merupakan perkataan yang paling utama yang berisi syarat dengan hukum-hukum yang mengatur banyak aspek, melantunkan ayat Al-Qur'an merupakan ibadah yang dapat meluluhkan hati, membuat jiwa menjadi khusyu, dan memberikan manfaat lain yang tidak terhitung. Dari berbagai kebaikan dan manfaat Al-Qur'an terdapat salah satu ibadah yang memiliki banyak keutamaan yaitu menghafalkan Al-Qur'an itu sendiri. Menghafal Al-Qur’an merupakan salah satu ibadah yang sangat mulia dimata Allah, bahkan orang yang mampu menghafal hingga sempurna 30 juz, 114 surat, 6.214 ayat merupakan orang-orang pilihan, sebab tidak semua orang diberikan anugerah yaitu mampu hafal Al-Qur’an secara sempurna. Menjadi penghafal al-Qur’an adalah sebuah karunia, maka tidak ada kata yang tepat kecuali mensyukuri karunia yang telah Allah berikan tersebut dengan cara menjaga dan memeliharanya dengan baik yait